Tahun 2020, Penjualan Erythropoietin (EPO) Daewoong Infion Melampaui Rp100 Miliar

0
336

Daewoong Infion mengumumkan nilai penjualan larutan Erythropoietin (EPO) pada tahun 2020 telah melampaui Rp100 miliar atau meningkat sebesar 21% dibandingkan dengan tahun 2019.

Daewoong Infion merupakan perusahaan joint venture antara Daewoong Pharmaceutical dari Korea dan Infion, perusahaan Indonesia.

Daewoong Infion membuka pabrik biofarmasi pertama di Surabaya dan menyerahkan teknologi biofarmasi unggul dari Daewoong Pharmaceutical untuk melakukan penelitian, mengembangkan, dan memproduksi produk biofarmasi di Indonesia.

Daewoong Infion memproduksi erythropoietin (EPO) di Indonesia dalam bentuk produk jadi dan larutan/undiluted solution. Erythropoietin (EPO) diluncurkan ke pasaran pada tahun 2017 sebagai pengobatan anemia bagi pasien penyakit ginjal kronis serta pasien anti kanker yang menjalani dialisis ginjal.

Berkat strategi lokalisasi dan reverse innovation menyeluruh yang diterapkan oleh perusahaan untuk Erythropoetin (EPO), Daewoong Infion mengalami pertumbuhan penjualan yang solid dengan mencatat angka pertumbuhan dua digit di tiap tahun, dari EPO diluncurkan angka pertumbuhan mencapai 68% di tahun 2019 dan 21% di tahun 2020.

Tak hanya melakukan produksi secara langsung di Indonesia, Daewoong Infion juga mengembangkan produk yang cocok untuk pasar dalam negeri dengan mempekerjakan talenta lokal dan mendirikan lembaga pengembangan bio research. Mengingat Indonesia adalah salah satu negara dengan populasi muslim terbesar di dunia, Daewoong Infion juga telah menerima sertifikasi halal dari LPPOM MUI pada Januari 2020 yang merupakan langkah awal untuk masuk ke pasar Indonesia dan Timur Tengah.

Baca Juga :   IBM Bersama SAP Memperkuat Teknologi Ethica Industri Farmasi

Selain itu, Daewoong Infion mendorong strategi reverse innovation dengan cara mengekspor larutan EPO kembali ke Korea. Daewoong Infion memproduksi EPO dalam bentuk larutan dan produk jadi dan menjualnya di Indonesia. Sedangkan Daewoong Pharmaceutical Korea mengimpor larutan EPO tersebut dari Indonesia ke Korea yang kemudian akan diproses untuk menghasilkan produk jadi. Daewoong Pharmaceutical Korea mengekspor EPO dalam bentuk produk jadi ke Korea termasuk enam negara asing lainnya (Filipina, Thailand, Vietnam, Myanmar, Irak, dan Mongolia).

“Selain memasok obat-obatan, Daewoong Infion juga telah secara aktif melakukan kerjasama penelitian produk obat biomedis baru dan uji klinis melalui kerjasama terbuka dengan UI, ITB, universitas besar lainnya, dan juga lembaga penelitian,” ujar Chang-woo Suh, Presiden Direktur, Daewoong Infion dalam siaran pers, Senin (1/2).

“Kami berencana untuk terus berkontribusi dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia dengan menghasilkan produk biofarmasi yang cocok untuk pasar dalam negeri, berkualitas, aman, dan terjangkau bagi masyarakat Indonesia,” tambahnya.

Selain memproduksi erythropoietin (EPO), Daewoong Infion juga berupaya menyediakan produk biofarmasi berkualitas tinggi lainnya bagi masyarakat Indonesia seperti EGF (Epidermal Growth Factor) dan obat hormon pertumbuhan (growth hormone medicine). Sebagai pengakuan atas perusahaan, Daewoong Infion pada tahun 2017 dinobatkan sebagai ‘Perusahaan Biofarmasi Terbaik’ oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Pada November di tahun yang sama, perusahaan juga memenangkan Minister’s Award dari Kementrian Kesehatan (Kemenkes).

Baca Juga :   Karena Kemenperin, Industri Otomotif dan Farmasi Tetap Produktif di Masa Covid-19

 

 

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics