ShopeePay Catatkan Kenaikan Transaksi dan Perlunya Beralih ke Digital

0
817

ShopeePay menyebut adanya kenaikan pengguna platform tersebut selama masa Covid-19. Data menunjukkan perusahaan mendapatkan kenaikan sebanyak 8 kali lipat untuk brand-brand besar.

Selain itu, kata Head of Startegic Merchant Acquisition ShopeePay Eka Nilam Dari, kenaikan yang lebih tinggi juga dirasakan para merchant berskala usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Khusus UMKM kenaikan penjualannya mencapai 12 kali lipat.

“Pelaku bisnis mulai lebih mendekat ke digital karena aksesnya jadi lebih luas. Bahkan ke area yang selama ini tak pernah terjangkau,” kata Eka Nilam dalam webinar ShopeePay Talk: Dari Nol Jadi Online: Jangkau Pelanggan Lebih Luas, Jumat (20/11).

Di masa Covid-19 ini, kata Eka Nilam, para pelaku usaha dipaksa untuk beradaptasi. Dan ini sejalan dengan nilai dari Shopee. Di masa sulit ini para pelaku bisnis dituntut untuk kreatif terutama dalam layanan.

Lalu, kata Eka Nilam, jangan lupa untuk terus berinovasi salah satunya dengan bekerja sama dengan pelaku bisnis digital lainnya. “Memanfaatkan platform digital di masa sekarang adalah keharusan. Juga manfaatkan pembayaran digital sebagai bagian dari pencegahan wabah Covid-19,” kata Eka Nilam.

Baca Juga :   TikTok Tetap Bisa Diunduh Warga AS, tapi Hanya di Jam Tertentu

Sementara itu, CEO & Founder Help, Muhamad Noor Sutrisno mengatakan, para pelaku bisnis sudah seharusnya beralih ke digital. Apalagi peralihan tersebut dinilai akan lebih banyak membawa keuntungan ketimbang kerugian.

“Dan benar lewat online produk kita bisa dilihat jutaan orang sekaligus di waktu yang sama. Tidak ada lagi kendali geografis. Sesulit apapun kondisi yang kita hadapi terutama di masa Covid-19 ini, jangan pernah untuk menyerah. Justru ini pembelajaran bagi kita,” kata Noor Sutrisno.

 

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics