
Perhumas: Ideas, Engage, Inspire Your Employees Now!

CEO Allianz Peter van Zyl, CEO Telkomtelstra Erik Meijer, Ketua Umum Perhumas Agung Laksamana dan CEO Iconomics Bram S Putro/Perhumas
Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (Perhumas) telah menggelar konferensi 2nd Strategic Internal Communication Conference 2020 yang mengambil tajuk “Ideas, Engage, Inspire Your Employees Now!” Ketua Umum Perhumas Agung Laksamana mengungkapkan komunikasi internal di perusahaan yang sehat melibatkan karyawan akan membuat organisasi berjalan lebih efektif dan efisien.
Dalam konferensi yang digelar di Financial Club, Graha CIMB, Jakarta pada Kamis (27/02/2020) ini, Agung menceritakan kisah Presiden Amerika Serikat John F. Kennedy yang berkunjung ke Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA) pada tahun 1961.
Kennedy bertemu dengan sejumlah insinyur di NASA. Ia juga menyempatkan diri untuk berkeliling usai bertemu dengan para insinyur. Saat keliling, ia bertemu dengan petugas kebersihan. Kennedy menyapa petugas tersebut dan menanyakan hal yang sedang dilakukan. Jawaban petugas itu di luar dugaan Kennedy. Petugas kebersihan itu menjawab sedang membantu menerbangkan orang ke bulan.
Agung menilai, kisah tersebut menunjukan bahwa karyawan yang berada pada tingkat terendah saja mengetahui tujuan perusahaan. Mungkin saja mereka tidak tahu atau tidak peduli dengan misi dan visi perusahaan, tetapi mereka tahu tujuan besar dari perusahaan. Inilah pelajaran penting bagi sebuah organisasi atau perusahaan dalam mengefektifkan komunikasi internal. Dari kisah tersebut, menurut Agung, ini dapat terjadi apabila komunikasi internal di perusahaan optimal.
Dalam konferensi ini, Perhumas menghadirkan banyak tokoh dari swasta dan pemerintah. Dalam sesi pembukaan menghadirkan CEO Allianz Peter van Zyle dan CEO Telkomtelstra Erik Meijer. Selain sesi pembukaan, ada beberapa sesi diskusi dengan beragam tema dan multi perspektif.

Usai opening remarks, CEO Allianz Peter van Zyl dan CEO Telkomtelstra Erik Meijer terima cinderamata dari Ketua Umum Perhumas Agung Laksamana dan CEO Iconomics Bram S Putro/Perhumas
Dalam sesi diskusi, Perhumas menghadirkan HRD Director Blue Bird Group Pambudi Sunarsihanti, Chief Talent Officer Bukalapak Bagus Harimawan, Chief HR Officer iLotte Rizka Moeslichan, Public Affairs and Communication Pfizer Bambang Chriswanto, VP Corporate Communications PT Freeport Indonesia Riza Pratama, Executive VP talent Management PT PLN Karyawan Aji, GM Corporate Communication Indofood Stefanus Indrayana, Praktisi Komunikasi Adita Irawati, Kasubdit Humas DJP Anita Natalia dan Marianne Admardatine dari WPP.
Leave a reply
