Penyaluran Kredit Agustus 2023 Tumbuh 9,06%, OJK Optimistis Hingga Akhir Tahun Tumbuh Dobel Digit

0
163

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) optimistis pertumbuhan kredit sepanjang tahun 2023 ini mencapai dobel digit. Kenaikan kredit pada Juli dan Agustus menjadi indikasi positif bagi bank untuk mencapai target pertumbuhan kredit tahun ini.

“Berdasarkan Rencana Bisnis Bank (RBB), kredit diperkirakan secara industri tumbuh double digit di akhir tahun 2023. Oleh karena itu, kenaikan kredit dalam 2 bulan terakhir menjadi sinyal positif bagi bank untuk dapat mencapai target penyaluran kredit,” ujar Dian Ediana Rae, Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK dalam jawaban tertulis menjawab pertanyaan wartawan dalam konferensi pers, Senin (9/10) lalu.

Dian menjelaskan secara siklus, umumnya permintaan kredit meningkat di akhir tahun khususnya jenis kredit modal kerja dan diperkirakan terus meningkat sejalan dengan faktor makroekonomi yang masih positif saat ini dengan proyeksi pertumbuhan ekonomi 2023 berbagai lembaga tetap pada kisaran 5% serta PMI manufaktur yang konsisten berada di level ekspansi.

Selain itu, dukungan tambahan insentif likuiditas oleh BI diyakini semakin menambah kapasitas likuiditas bank untuk mencapai target penyaluran kredit.

Baca Juga :   Jadiduit Gadai Makmur dan Semangat Indo Pergadaian Kantongi Izin OJK

Pada Agustus 2023, pertumbuhan penyaluran kredit meningkat sebesar 9,06 persen yoy (Juli 2023: 8,54 persen yoy) menjadi Rp6.739,40 triliun, dengan pertumbuhan tertinggi pada kredit investasi sebesar 11,25 persen yoy. Di sisi kepemilikan, pertumbuhan kredit terbesar tercatat dari Bank Umum Swasta Domestik yang tumbuh sebesar 12,34 persen yoy.

“Penyaluran kredit pada Agustus 2023 meningkat pada seluruh jenis penggunaan utamanya pada jenis penggunaan kredit investasi dan kredit konsumsi. Hal ini menunjukkan kepercayaan industri untuk investasi dalam jangka panjang serta demand konsumsi yang terjaga tinggi. Kondisi ini didukung dengan kondisi likuiditas bank yang memadai untuk menyalurkan kredit,” ujar Dian.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics