Pendapatan Iklan Naik, Laba SCTV dan Indosiar Turun 5,7%

0
978
Reporter: Petrus Dabu

Meski pendapatan dari iklan naik, tetapi laba periode berjalan PT Surya Citra Media Tbk (SCMA)  yang menaungi perusahaan penyiaran SCTV dan Indosiar  turun karena adanya kenaikan beban usaha.

SCMA membukukan pendapatan neto sebesar Rp 1,3 triliun pada kuartal pertama 2020, turun 1,49% dari Rp 1,32 triliun pada periode yang sama tahun lalu.

Pendapatan dari iklan tercatat sebesar Rp 1,52 triliun, naik 3,23% dari Rp 1,47 triliun pada kuartal pertama 2019 lalu. Sedangakan pendapatan lainnya sebesar Rp 86,66 miliar, turun 42,29% dari Rp 150,16 miliar pada kuartal pertama 2019. Ada peningkatan 1,23%% pada potongan penjualan atau sebesar Rp 300,15  miliar, sehingga pendaptaan neto menjadi Rp 1,3 triliun.

Laba usaha turun sebesar 2,5% menjadi  440,33  miliar dari Rp 451,61 miliar pada kuartal pertama 2019. Anjloknya laba usaha ini terjadi karena beban usaha naik 14,48% menjadi Rp 307,97 miliar. Meski demikian, beban program turun 3,27% menjadi Rp 580,89 miliar. Beban operasional lainnya juga turun sebesar Rp 58,6% menjadi Rp 3,14 miliar.

Baca Juga :   Kuartal I-2020, BFI Finance Torehkan Kinerja Positif dengan Salurkan Pembiayaan Rp 4 Triliun

Laba tahun berjalan setelah penyesuaian rugi merging entities sebesar Rp 328,01 miliar, turun 5,7% dari Rp 346,63 miliar  pada periode yang sama tahun lalu.

 

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics