Komisaris PTPP Berharap Hadirnya Sirkuit Mandalika Menarik Wisatawan

0
594

Sebagai informasi, pembangunan lintasan utama Sirkuit Mandalika yang berlokasi di Lombok, Nusa Tenggara Barat tersebut memiliki lintasan sepanjang 4.310 kilometer yang memiliki 17 tikungan tersebut dikerjakan oleh PTPP.

Adapun lingkup pekerjaan yang dilakukan oleh PTPP, antara lain: Track Lane, Verge, Run off Asphalt, Run off Grass, Gravel Bed, Service Road, Drainage, Concrete Barrier, Tunnel, Race Control, Gantry, Medical Center, Spectator Fences, dan Observation Deck. Sirkuit Mandalika memiliki area paddock yang dapat menampung sampai dengan 50 garasi. Selain itu, sirkuit tersebut memiliki kapasitasi tempat duduk sebanyak lebih dari 50.000 (lima puluh ribu) tempat duduk dan 138.000 (seratus tiga puluh delapan ribu) area berdiri.

PTPP menginformasikan telah mengimplementasikan BIM untuk memenuhi spesifikasi khusus di pembangunan proyek Sirkuit Mandalika. PTPP dapat menyelesaikan pembangunan lintasan utama MotoGP di Sirkuit Mandalika dengan standar mutu dari Federation Internationale de Motorcyclisme (FIM) dengan kategori sirkuit kelas A untuk dapat digunakan dalam event grand prix.

PTPP menggunakan campuran aspal khusus untuk digunakan pada sirkuit balap, yaitu Stone Mastic Asphalt (SMA). Adapun keunggulan yang dimiliki oleh aspal SMA, salah satunya adalah daya cengkram dengan roda yang tinggi sehingga dapat meningkatkan kecepatan dan kemudahan manuver berkendara pada rider. Berkat teknologi yang digunakan dalam proses pengaspalan, lintasan utama Sirkuit Mandalika diklaim dapat ditempuh dengan kecepatan puncak hingga mencapai 310 kilometer per jam. Proses pengerjaan aspal untuk jalan Sirkuit Mandalika yang berlokasi di Lombok Tengah itu telah berhasil dituntaskan 100% pada bulan Agustus 2021 lalu.

Halaman Berikutnya
1 2

Leave a reply

Iconomics