
Kinerja UUS Maybank Indonesia Tumbuh Signifikan

Ilustrasi/IDX Chanel
Maybank Indonesia mengklaim total porsi aset syariah khususnya Unit Usaha Syariah (UUS) Maybank Indonesia telah mencapai 25%, porsi ini yang tertinggi dari seluruh UUS yang beroperasi di Indonesia.
Maybank menyampaikan total aset UUS naik 11,2% menjadi Rp39,22 triliun pada Desember 2021, dibanding Desember 2020 yang sebesar Rp35,26 triliun. Financing-to-Deposit Ratio (FDR) tercatat sebesar 82,44%, sementara Non-Performing Financing (NPF) tercatat sebesar 3,73% (gross) pada Desember 2021.
Adapun total simpanan nasabah naik 13,1% menjadi Rp31,04 triliun dari Rp27,44 triliun pada tahun sebelumnya. Hal ini didukung oleh CASA yang tumbuh 69,9% menjadi Rp11,70 triliun pada Desember 2021 dari Rp6,89 triliun pada tahun sebelumnya.
Kinerja UUS Maybank Indonesia pun mencatat laba sebelum pajak (PBT) UUS yang bertumbuh signifikan sebesar 52,8% menjadi Rp450 miliar pada Desember 2021 dari Rp295 miliar pada tahun sebelumnya.
Sepanjang 2021, UUS juga telah membuka tiga Kantor Cabang Syariah (KCS) baru di Samarinda, Jambi, dan Malang, serta mengkonversi satu kantor cabang konvensional di Aceh untuk menjadi KCS, sesuai Qanun Lembaga Keuangan Syariah yang ditetapkan Pemerintah provinsi Aceh. Dengan dibukanya tiga KCS dan satu KCS konversi tersebut, maka Maybank Indonesia kini mengoperasikan 19 Kantor Cabang Syariah yang tersebar di seluruh Indonesia.
Leave a reply
