
Kinerja Keuangan Jasa Marga Tumbuh Positif di Kuartal I/2024

Ilustrasi/Pasardana
Kinerja keuangan PT Jasa Marga (Persero) Tbk memunjukkan pertumbuhan positif pada Kuartal I/2024. Untuk laba bersih, misanya, Jasa Marga berhasil membukukan Rp 585,92 miliar atau tumbuh 14,43% dibandingkan periode yang sama di 2023.
Corporate Secretary and Chief Administration Officer Jasa Marga Nixon Sitorus mengatakan, kinerja positif tersebut tercermin dari pencapaian pendapatan usaha sebesar Rp 4,21 triliun atau tumbuh 24,35% secara tahunan (yoy). Pendapatan usaha tersebut disumbang dari kinerja pendapatan tol sebesar Rp 3,92 triliun dan kinerja pendapatan usaha lain Rp 293,88 miliar.
Dari sisi realisasi pendapatan sebelum bunga, pajak, depresiasi, dan amortisasi (EBITDA), kata Nixon, Jasa Marga membukukan senilai Rp 2,75 triliun. “Dengan realisasi EBITDA margin yang lebih baik dibandingkan dengan Kuartal I/2023 yaitu mencapai level 65,30% di tengah pengoperasian ruas-ruas jalan tol baru,” kata Nixon dalam keterangannya beberapa waktu lalu.
Kemudian, kata Nixon, konsolidasi 3 ruas jalan tol Transjawa turut mempengaruhi pencapaian positif Jasa Marga pada periode ini. Ketiga anak usaha yang melakukan konsolidasi itu adalah PT Jasamarga Semarang Batang, PT Jasamarga Solo Ngawi dan PT Jasamarga Ngawi Kertosono Kediri.
Masih pada periode yang sama, kata Nixon, Jasa Marga memegang posisi market leader di industri jalan tol dengan total jalan yang dikelola sepanjang 1.264 kilometer.
“Pada Kuartal I/2024, perseroan telah mengimplementasikan sejumlah penyesuaian tarif tol di antaranya yaitu Jalan Tol Cengkareng-Batuceper-Kunciran, Integrasi Jalan Tol Jakarta-Cikampek dan Jalan Layang Sheikh Mohammed Bin Zayed dan pemberlakuan serta sekaligus penyesuaian tarif untuk Jalan Tol Serpong-Cinere,” ujarnya.
Dalam mengelola proyek jalan tol baru, kata Nixon, Jasa Marga berkomitmen mencapai target. Hingga saat ini, Jasa Marga masih mengerjakan beberapa proyek yaitu Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi, Jalan Tol Yogyakarta-Bawen, Jalan Tol Solo-Yogyakarta-NYIA Kulonprogo, Jalan Tol Jakarta-Cikampek II Selatan dan Jalan Tol Akses Patimban.
“Dalam program TJSL, ketika memasuki bulan Ramadhan lalu, Jasa Marga menggelar program Budaya Kita Berbagi dengan menyalurkan 6.000 oaket sembako dan 4.000 paket takjil di wilayah operasional jalan tol Jasa Marga hingga menyelenggarakan pasar 1.000 paket sembako murah dan bazar usaha mikro Klkecil dan menengah (UMKM) untuk masyarakat di Kabupaten Brebes,” katanya.
Leave a reply
