HUT ke-50, Tripatra Gelar Diskusi sebagai Wadah Kumpulkan Wawasan Masa Depan

0
258
Reporter: Rommy Yudhistira

Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50, PT Tripatra Engineers and Constructors menyelenggarakan acara Sustainable Engineering Summit dengan tema Ushering the New Era: Dare to Change Tomorrow! di Pullman Hotel Central Park, Jakarta. Kegiatan tersebut dilakukan untuk mengangkat diskusi mengenai praktik, wawasan, dan pandangan strategis di industri.

Presiden Director & CEO Tripatra Raymond Naldi Rasfuldi mengatakan, agenda itu diharapkan menjadi wadah untuk mengumpulkan wawasan tentang masa depan energi mineral dari para pakar, praktisi, dan pemimpin di berbagai instansi maupun perusahaan terkemuka di Indonesia. Tripatra pun berkomitmen untuk berkontribusi bagi pembangunan nasional melalui solusi kerekayasaan yang inovatif dan berkelanjutan.

Menurut Raymond, hal itu sejalan dengan visi perusahaan untuk menghadirkan solusi berkelanjutan transformasi energi dan percepatan hilirisasi. “Melalui kegiatan ini, kami ingin mengajak berbagai pemangku kepentingan yaitu pemerintah dan pelaku industri untuk saling berkolaborasi dalam menghadapi berbagai tantangan masa depan pembangunan nasional, terutama di sektor energi dan mineral,” kata Raymond di Jakarta, Jumat (13/10) kemarin.

Baca Juga :   Menko Airlangga-Menteri Energi UEA Bicarakan Energi dan Hilirisasi

Di sisi lain, kata Raymond, pihaknya melihat adanya potensi besar sumber kekayaan kekayaan alam baik mineral maupun energi baru terbarukan (EBT) yang melimpah di Indonesia. Transisi energi dan pengembangan nilai tambah mineral menjadi landasan utama bagi perubahan yang terjadi saat ini.

Jika bisa dioptimalkan dengan baik, kata Raymond, pihaknya optimistis bisa menciptakan peluang besar, dan menantang negara untuk berinovasi, serta beradaptasi dengan kondisi global yang terus berkembang. Sementara itu, Finance & Commercial Director Tripatra Benny J. Joesoep mengatakan, era baru tidak selalu seputar perubahan, tetapi juga tentang kesempatan untuk menciptakan warisan positif bagi generasi yang akan datang.

Karena itu, kata Benny, sebagai perusahaan yang bergerak di industri jasa rekayasa teknik terintegrasi, pihaknya akan terus bertransformasi dengan perkembangan industri. “Agar siap berkontribusi dalam membangun kapabilitas nasional, terutama dalam memajukan dan mengembangkan sektor energi hijau bersama-sama dengan pemerintah dan pelaku industri lainnya untuk membangun Indonesia yang lebih maju,” kata Benny.

Dalam kesempatan itu, Tripatra juga mengenalkan logo dan identitas baru perusahaan. Rebranding yang dilakukan Tripatra bertujuan untuk mewujudkan komitmen transformasi berkelanjutan yang lebih fleksibel dan responsif terhadap perkembangan zaman.

Leave a reply

Iconomics