BCA Bukukan Kinerja Positif pada Semua Lini Bisnis Perusahaan

0
125
Reporter: Rommy Yudhistira

PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) membukukan kinerja pertumbuhan positif pada lini bisnis perusahaan. BCA mencatatkan pertumbuhan kredit di seluruh segmen, mulai dari kredit usaha kecil menengah (UKM), korporasi, dan kredit konsumer.

Direktur BCA Vera Eve Lim mengatakan, kredit BCA mampu tumbuh di atas rata-rata pertumbuhan kredit industri. Hal itu sejalan dengan solidnya ketahanan perekonomian nasional, serta inflasi yang berhasil dikendalikan pemerintah di tengah ketidakpastian geopolitik dan perekonomian global.

Dari sisi kredit konsumer, kata Vera, pihaknya telah menyelenggarakan 2 kali expo sepanjang 2023 ini. Dari kedua event tersebut, BCA telah mengumpulkan total aplikasi kredit pemilikan rumah (KPR) dan kredit kendaraan bermotor (KKB) sebesar Rp 46 triliun pada kuartal III atau naik 50% dari periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Dari sisi kredit UKM, lanjut Vera, BCA telah menyelenggarakan BCA UMKM Fest 2023 dan berhasil menjangkau 1.400 UMKM, dan BCA Wealth Summit 2023 yang mencatat lebih dari 900 ribu pengunjung. “Sejauh ini di tahun 2023, segmen kredit UKM tumbuh paling tinggi dibandingkan segmen kredit BCA lainnya,” kata Vera dalam public expose daring pada Rabu (29/11).

Baca Juga :   BCA Lakukan Penyesuaian Jadwal Operasional karena Nyepi dan Idulfitri

Dengan dukungan berbagai lini bisnis, kata Vera, BCA membukukan pertumbuhan laba bersih sebesar 25,8% secara tahunan (yoy) menjadi Rp 36,4 triliun pada Kuartal III/2023. Per September 2023, total kredit BCA naik sebesar 12,3% secara yoy menjadi Rp 766,1 triliun.

Di sisi pendanaan, kata Vera, dana pihak ketiga (DPK) BCA naik 6,2% secara yoy menjadi Rp 1.089 triliun dan itu sejalan dengan pertumbuhan volume transaksi yang meningkatkan dana current account saving account (CASA). Total volume transaksi BCA naik 26,8% yoy mencapai Rp 22 miliar transaksi di 9 bulan pertama tahun 2023. Kanal mobile banking mencatat kenaikan volume transaksi tertinggi, tumbuh sebesar 43,4% secara yoy.

Masih kata Vera, BCA berkomitmen untuk terus memperkuat implementasi nilai-nilai environmental, social, and governance (ESG). Juga berupaya untuk meningkatkan portofolio kredit keuangan berkelanjutan, dan menerapkan operasional perusahaan yang ramah lingkungan.

Soal kredit keuangan berkelanjutan, kata Vera, penyaluran kredit ke sektor-sektor berkelanjutan tumbuh 11,9% secara yoy menjadi RP 193,2 triliun. Jumlah penyaluran kredit tersebut berkontribusi sebesar 25% terhadap total portofolio pembiayaan BCA per September 2023.

Baca Juga :   Menteri BUMN: Penumpang Whoosh Capai 1 Juta Dalam 2 Bulan, Solusi Atasi Kemacetan Jakarta-Bandung

“BCA berkomitmen menciptakan dampak positif bagi masyarakat melalui beragam program CSR di bawah program Bakti BCA,” kata Vera.

 

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics