Bank Mandiri Catat BI Fast Dongkrak Transaksi di Livin’ by Mandiri

0
756

Layanan Bank Indonesia Fast Payment atau BI-Fast dalam Super App Livin’ by Mandiri terus mengalami pertumbuhan. SVP Transaction Banking Retail Sales Bank Mandiri Thomas Wahyudi mengatakan hal ini sejalan dengan inisiatif Bank Indonesia (BI) untuk memfasilitasi pembayaran ritel secara cepat, mudah, murah aman, dan andal.

Tercatat, sampai dengan April 2022 transaksi BI-Fast di Bank Mandiri telah mencapai hampir 35 juta transaksi atau sekitar Rp106 triliun, meningkat lebih dari 2 kali lipat dibandingkan bulan sebelumnya atau month on month (MoM).

“Layanan BI-Fast pada Livin’ by Mandiri saat ini telah menjadi salah satu opsi favorit nasabah, tercermin dari transaksi harian yang terus tumbuh,” kata Thomas dalam keterangan resminya.

Thomas mengatakan BI-Fast juga mampu mendorong pertumbuhan transaksi perbankan melalui Livin’ by Mandiri. Hal ini tercermin pada peningkatan transaksi Livin’ by Mandiri yang mampu mencapai 600 juta transaksi pada April 2022.

Jumlah tersebut berhasil tumbuh lebih dari 70% bila dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Menurut Thomas, dominasi transaksi finansial yang dilakukan oleh nasabah mayoritas adalah transfer diikuti dengan pembelian dan pembayaran.

Baca Juga :   Tambah Banyak Multifinance yang Umumkan Keringanan

Bank Mandiri mencatat peningkatan pengguna Livin’ by Mandiri ini telah mencapai hampir 12 juta pengunduh sejak diluncurkan pada Oktober 2021 atau tumbuh tiga kali lipat.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics