
ASDP Indonesia Ferry: Tidak Ada Pembelian Tiket di Pelabuhan, Diimbau Pembelian Lewat Aplikasi Ferizy

Tangkapan layar, Direktur Utama ASDP, Ira Puspadewi
PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mengimbau agar pembelian tiket dilakukan secara online melalui aplikasi maupun website Ferizy. Pasalnya, tidak ada lagi penjualan tiket di pelabuhan.
Adapun pembelian tiket paling lambat adalah satu hari sebelum keberangkatan, dan tiket dapat dibeli sejak H-60 sebelum keberangkatan.
Direktur Utama PT ASDP, Ira Puspadewi mengatakan bahwa pembelian tiket pada hari keberangkatan akan dikenakan tarif yang lebih tinggi.
“Kami tidak ada lagi penjualan tiket di Pelabuhan, kemudian sudah pastikan memiliki tiket paling lambat satu hari sebelum keberangkatan, dan tiket sudah available H-60 serta akan dikenakan tarif yang lebih tinggi untuk pembelian tiket pada hari keberangkatan,” kata Ira dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) Bersama DPR Komisi VI pada 3 April lalu.
Sebagai informasi, tahun ini diprediksikan pemudik sebanyak 123,8 juta orang yang didalamnya terdapat 6,67 juta orang menggunakan angkutan penyebrangan atau sekitar 5,39%. Selain itu, pada proyeksi angkutan mudik Lebaran 2023 ini, ASDP menyiapkan 218 kapal.
“Untuk lintasan yang dipantau selama Lebaran maka secara total ada kapal siap operasi sebanyak 218 kapal di mana 50-nya adalah ASDP dan sebagian besar adalah swasta,” jelas Ira.
Leave a reply
