Resmi Melantai di BEI, Produsen Permen YUPI akan Dirikan Pabrik Baru di Jawa Timur

0
27

Produsen permen, PT Yupi Indo Jelly Gum Tbk (YUPI) resmi melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (25/3). Produsen permen lunak ini akan dirikan pabrik baru setelah melakukan penawaran umum perdana saham atau Inital Public Offering (IPO) di Bursa Efek Indonesia (IPO).

“Dengan kehadiran di lebih dari 1 juta titik distribusi di Indonesia dan 45 negara di dunia, kami akan terus memperluas jangkauan dan meningkatkan standar industri permen kenyal melalui strategi ekspansi yang telah kami siapkan termasuk pembangunan pabrik baru di Jawa Timur. Kami optimistis dapat memperkuat posisi Yupi di pasar domestik sekaligus memperluas ekspansi di pasar internasional,” ujar Yohanes Teja, Direktur Utama PT Yupi Indo Jelly Gum Tbk (YUPI) di Main Hall BEI saat seremoni pencatatatan perdana saham.

Yupi mendapatkan dana Rp2,04 triliun dari IPO, yang terdiri atas Rp612,63 miliar dari Penawaran Umum atas Saham Baru dan sebesar Rp1,42 triliun dari Penawaran Umum atas Saham Divestasi. 

Setelah dikurangi dengan Biaya Emisi, sebesar 72% dana tersebut akan digunakan oleh Perseroan untuk pembangunan pabrik baru di daerah Nganjuk Jawa Timur, dengan total biaya yang diestimasi sekitar sebesar Rp437,5 miliar.

Baca Juga :   Perusahaan Jasa Maklon yang Berbasis di Sukoharjo, Jawa Tengah, Melantai di BEI

Pabrik baru ini diestimasi akan beroperasi paling cepat pada tahun 2026. 

“Dalam hal total biaya pembangunan pabrik baru tersebut lebih besar dari jumlah dana yang diperoleh oleh Perseroan dari hasil Penawaran Umum Perdana Saham ini terkait Saham Baru, Perseroan akan menggunakan kas internal untuk menutupi kekurangan biaya tersebut,” tulis manajemen dalam prospektus.

Selain pembangunan pabrik baru, sekitar 28% dana hasil penwaran umum akan digunakan sebagai modal kerja Perseroan untuk melakukan ekspansi bisnis baik ke pasar internasional maupun pasar dalam negeri.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics