Edy Tuhirman Pensiun, Generali Indonesia Mencari Sosok Pengganti

0
355

CEO Generali Indonesia Edy Tuhirman (kanan)

Edy Tuhirman, sosok yang makan asam garam di dunia keuangan Tanah Air, pensiun dari PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia. Kini perusahaan asuransi jiwa itu sedang mencari pengganti Edy.

“Bapak Edy Tuhirman telah efektif pensiun per tanggal 2 Oktober 2024, dan saat ini penggantinya sedang dalam proses persetujuan,” kata Head of Corporate Communications Generali Indonesia, Windra Krismansyah kepada Theiconomics.com, Kamis (10/10).

Windra tak bersedia mengungkapkan sosok pengganti Edy Tuhirman, apakah dari internal perusahaan atau dari luar perusahaan.

Pemberitahuan resmi, kata dia, akan disampaikan setelah mendapatkan persetujuan.

Mengutip laman Generali Indonesia, Edy Tuhirman memiliki pengalaman lebih dari 25 tahun di industri asuransi , perbankan dan keuangan,  pasar modal, dan tata kelola perusahaan di perusahaan nasional maupun multinasional, diantaranya Bank Danamon, Citibank, Amex dan AIG.

Sarjana Teknik Elektro Universitas Brawijaya, Malang dan MBA Manajemen Umum dari Institut Pengembangan Manajemen Indonesia (IPMI), Jakarta ini menjadi Direktur Utama Generali Indonesia sejak 2008.

Di bawah kepemimpinan Edy, Generali Indonesia terus bertumbuh. Dalam 10 tahun terakhir, aset perusahaan asuransi jiwa ini naik lebih dari 80%, dari Rp3,45 triliun pada akhir 2014 menjadi Rp6,35 triliun per Agustus 2024.

Leave a reply

Iconomics