Dikunjungi Ratu Belanda, TWC Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Jamin Keamanan Bagi Turis

0
571
Reporter: Antara

PT Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko mengharapkan kunjungan wisatawan domestik di tengah merebaknya penyebaran virus Covid 19. Wisatawan domestik diharapkan dapat menghidupkan dunia pariwisata.

“Dalam menghadapi dampak penyebaran virus Corona ini, kita berharap besar kepada wisatawan domestik yang hadir,” kata Direktur Utama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (Persero) Edy Setijono pada Coffee Morning bersama Direksi TWC, di Rama Shinta Resto, Jumat (13/03/2020).

Menurut Edy, upaya-upaya yang dilakukan PT TWC yakni dengan pelayanan prima dengan meningkatkan fasilitas dan menambah atraksi-atraksi yang menarik. Ia mengatakan pihaknya menjamin bahwa destinasi wisata di bawah pengelolaan PT TWC aman untuk dikunjungi oleh wisatawan. Hal ini diperkuat dengan beberapa kunjungan kenegaraan di beberapa destinasi wisata kelolaan TWC.

“Rabu (11/3) kemarin kami kedatangan Raja dan Ratu Belanda, hal ini menyatakan bahwa objek wisata kami aman dikunjungi,” katanya.

Edy mengatakan PT TWC mengupayakan tindakan preventif dalam menghadapi virus corona. Hal ini dilakukan dengan pengecekan suhu tubuh bagi wisman serta menyediakan hand sanitizer di beberapa titik kawasan Taman Wisata Candi. Selain itu, TWC juga telah melakukan sosialisasi bagi masyarakat sekitar destinasi unggulannya.

Baca Juga :   Bulog Ditugaskan Distribusikan Minyak Goreng ke Pasar Tradisional Seharga Rp 14 Ribu/Liter

“Masyarakat diharap tidak perlu cemas terhadap kedatangan wisatawan karena sudah melalui beberapa tahap pemeriksaan antisipasi penyebaran virus Corona,” katanya.

Ia mengatakan Pemerintahan Republik Indonesia berupaya terus menggenjot dunia pariwisata dalam menghadapi dampak dari meluasnya virus corona. Hal ini dilakukan dengan menerapkan beberapa kebijakan yang disinyalir dapat membangkitkan gairah industri pariwisata di Indonesia.

“Diharapkan dengan paket stimulus yang direncanakan oleh pemerintah dapat memberikan dampak positif bagi dunia pariwisata Indonesia, khususnya destinasi cagar budaya candi,” katanya.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics