Kementerian BUMN Bersama BUMN akan Mengadakan Bazar UMKM Setiap Bulan di Tahun 2023

0
241
Reporter: Maria Alexandra Fedho

Kementerian BUMN terus mendukung perkembangan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) Indonesia. Jumlah UMKM saat ini sudah mencapai 64 juta UMKM. Kali ini, Kementerian BUMN ini mengadakan bazar UMKM di Sarinah untuk mendukung UMKM.

Staf Ahli Bidang Keuangan dan Pengembangan UMKM Loto Srinaita Ginting mengatakan banyak mendengar masukan mengenai perlunya memfasilitasi pemasaran bagi UMKM.

“Sehingga minta supaya kita membuat booth setiap bulannya, baik di Kementerian maupun di BUMN masing-masing. Nah melihat kondisi itu, kita mengangaap wah ini memang bazar UMKM ini termasuk juga bisa menjadi solusi,” kata Loto dalam talkshow bertajuk Dukungan Kementerian BUMN dan BUMN untuk UMKM Indonesia pada 26 Januari 2023.

Loto juga mengatakan bazar UMKM ini juga menjadi rangkaian kegiatan ulang tahun BUMN ke-25 tahun pada 13 April mendatang. Dengan adanya bazar UMKM, Loto berharap agar para UMKM dapat lebih dikenal masyarakat bahkan sampai luar negeri. Lokasi yang dipilih di Sarinah ini juga karena merupakan tempat keramaian yang banyak dikunjungi masyarakat.

Baca Juga :   Inovatif dan Kreatif, Pertamina UMK Academy Jadi Program Pemberdayaan Berkelanjutan versi Marketeers Editor’s Choice Award 2024

Rencananya, program bazar UMKM ini akan diadakan di setiap bulan selama tahun 2023 yang dilaksanakan selama empat hari.

“Rencana kita hadir setiap bulan sekitar empat hari dan nanti akan berganti produk-produk tampilannya,” tambah Loto.

Selain mengadakan bazar untuk UMKM, dukungan lain yang diberikan Kementerian BUMN yakni melakukan pembinaan UMKM naik kelas, dukungan pembiayaan, dukungan kemitraan rantai pasok, dan juga dari sisi perluasan pemasaran.

Dalam hal ini pula sejalan dengan visi BUMN yang tidak hanya mengejar nilai ekonominya saja, namun juga nilai sosial.

“Kementerian BUMN bersama  BUMN karena BUMN itu di dalam visinya juga tidak hanya mengejar nilai ekonomi, tapi juga nilai sosialnya. Nah salah satunya adalah bagaimana memberdayakan UMKM tersebut,” ucap Loto.

Adapun bazar UMKM ini berlangsung mulai dari tanggal 26 sampai 29 Januari 2023 yang berlokasi di basement, Gedung Sarinah, Jakarta Pusat.

Leave a reply

Iconomics