
HUT ke-90, Pemuda Muhammadiyah Diajak Renungkan Ucapan Bung Karno Bangun Bangsa

Ketua DPR Puan Maharani/Iconomics
Ketua DPR Puan Maharani mengucapkan hari jadi ke-90 tahun Pemuda Muhammadiyah yang bertepatan dengan Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah. Perjalanan panjang perjuangan dakwah Pemuda Muhammadiyah merupakan bentuk nyata dari membangun Indonesia terutama dalam hal mengajak untuk berbuat baik.
“Semoga semangat bersinergi dalam membangun bangsa yang menjadi jargon milad ke-90 ini, dapat tersampaikan ke seluruh penjuru negeri. Karena kehadiran Pemuda Muhammadiyah dalam setiap aspek pembangunan bangsa selalu dinanti,” kata Puan dalam keterangan resminya, beberapa waktu lalu.
Puan mengatakan, sebagai anak kandung dari gerakan Islam yang memiliki misi untuk memajukan, Pemuda Muhammadiyah memegang mandat ideologis yang diturunkan dari pendiri Muhammadiyah yakni KH Ahmad Dahlan. “Untuk mencapai itu semua dibutuhkan wawasan yang luas, inklusif, dan bervisi negarawan dari para pemuda yang ada di dalam organisasi Pemuda Muhammadiyah,” ujar Puan.
Di samping itu, sebagai negara yang mendapatkan bonus demografi penduduk yang berusia muda dan produktif, kata Puan, para pemuda memiliki peranan penting dalam membangun negara. Buktinya data Badan Pusat Statistik (BPS) pada 2020, memperkirakan jumlah pemuda dengan rentang usia 16 tahun hingga 30 tahun sebesar 54,50 juta jiwa. Jumlah hampir 1/4 dari total penduduk Indonesia.
Menurut Puan, pidato Bung Karno soal “beri aku 10 pemuda, maka akan kuguncang dunia”, masih relevan dengan kondisi yang terjadi saat ini. “Pekikan fenomenal Bung Karno tentang sepuluh pemuda yang akan mengguncangkan dunia itu perlu direnungkan kembali oleh para pemuda di zaman ini,” katanya.
Leave a reply
