PTMB Hadirkan Ford Ranger Pick-up dan SUV Ford Everest 7-Seater di Indonesia

0
629

Anak perusahaan RMA Group, PT Mitra Bisnis (PT MB) mengumumkan rencana bisnis untuk distribusi kendaraan bersamaan dengan peluncuran penjualan ritel Ford di Indonesia.

Country Manager RMA Indonesia Pinaki Mukherjee mengatakan selama enam tahun terakhir, pihaknya telah membangun hubungan dekat dengan lebih dari 30.000 pelanggan dan diler di Indonesia dari mengelola bisnis purna jual Ford.

“Melalui tanggapan yang positif dan dukungan penuh dari pelanggan setia terhadap kendaraan Ford, kami memutuskan untuk memperluas kehadiran otomotif kami dengan menghadirkan produk kelas dunia dan pengalaman kepemilikan khas Ford pada armada premium dan pelanggan ritel di Indonesia,” kata Pinaki dalam keterangan tertulis.

Peluncuran ini menghadirkan Ford Ranger Pick-up dan SUV Ford Everest 7-seater. Kedua kendaraan ini telah menunjukkan kinerja penjualan yang kuat di 180 negara di seluruh dunia, terutama di Asia Tenggara.

Pinaki menambahkan bahwa RMA Indonesia sangat bersemangat untuk membawa Ford kepada pelanggan di Indonesia. Ia mengatakan secara kontinyu pihaknya berupaya terus memperkuat hubungan dengan seluruh pemangku kepentingan melalui penyediaan kendaraan kelas dunia dan pengalaman kepemilikan terbaik, serta layanan purna jual berkualitas bagi seluruh pelanggan.

Baca Juga :   Industri Otomatif Lesu, Pendapatan dan Laba Bersih PT Tunas Ridean Tbk Anjlok

“Tahun ini, kami akan terus memberikan dukungan purna jual kepada pelanggan di 32 dealer layanan yang tersedia, dan melakukan beberapa rencana ekspansi ke depannya,” katanya.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics