Kerja Sama Persada Hospital dengan Morula IVF Membuka Klinik Fertilitas di Malang

0
597

Persada Hospital membuka Klinik Fertilitas Indonesia yang bekerjasama dengan Morula IVF Indonesia. Fertility Center Persada Hospital dilengkapi berbagai fasilitas moderen dan nyaman  bagi pasangan suami istri yang ingin menjalani program kehamilan.

Kini, masyarakat Malang Raya tidak perlu pergi jauh untuk mendapatkan layanan program kehamilan yang lengkap dan holistik.

Direktur Persada Hospital, dr. Sigit Riyarto, M.Kes., AAK. Mengatakan pihaknya sangat senang dengan adanya kerja sama Persada Hospital dengan Morula IVF Indonesia, sehingga pihaknya dapat membantu pasangan suami istri yang tinggal di Malang dan sekitarnya untuk mewujudkan mimpi mereka untuk mendapatkan keturunan.

Regional Business Operation Manager Klinik Fertilitas Indonesia Susanto mengatakan sampai dengan saat ini Klinik Fertilitas Indonesia sudah memiliki lebih dari 100 cabang yang tersebar di pulau Kalimantan, Jawa, Bali, Sumatera, dan Provinsi Nusa Tenggara Barat.

Program kehamilan inseminasi buatan yang salah satunya dengan cara Intrauterine Insemination (IUI) adalah suatu metode memasukkan sperma (yang sudah melalui proses sperm washing) menuju ke sel telur secara natural di dalam rahim menggunakan alat bantu.

Tujuannya adalah untuk meningkatkan jumlah sperma yang berhasil sampai di tuba falopi. Dengan begitu, metode ini diharapkan mampu meningkatkan kesempatan sel telur untuk dibuahi oleh sperma. Selain inseminasi buatan, Klinik Fertilitas Indonesia juga memberikan pelayanan analisis sperma, program bayi tabung atau In Vitro Fertilisation (IVF), dan pemilihan jenis kelamin untuk anak kedua.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics