Soal Varian Omicron, Anggota Komisi IX Ini Minta Pemerintah Lindungi WNI di Hong Kong

0
346
Reporter: Rommy Yudhistira

Pemerintah diminta melindungi warga negara Indonesia (WNI) khususnya pekerja migran Indonesia (PMI) yang bekerja di Hong Kong. Perlindungan itu terkait dengan merebaknya virus Covid-19 varian Omicron di berbagai negara termasuk di Hong Kong.

“Varian Omicron masuk dalam Variant of Concern (VOC) karena memiliki tingkat penularan tinggi. Sebab itu pemerintah harus memperhatikan teman-teman PMI di sana dimulai dari sosialisasi tentang kewaspadaan terhadap varian Omicron,” kata anggota Komisi IX DPR Kurniasih Mufidayati dalam keterangannya, Selasa (30/11).

Mufida mengatakan, pihaknya mendorong pemerintah melalui Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) untuk mendata PMI yang kemungkinan harus kembali ke Indonesia dalam waktu dekat ini. Tentu saja ini dilakukan untuk mencegah varian Omicron masuk ke Indonesia.

“Bagi yang seharusnya pulang tapi kemudian terbit aturan pembatasan ini harus diantisipasi oleh KJRI terutama mungkin bagi mereka yang habis kontrak. Jangan sampai tidak terurus di negeri orang,” ujar Mufida.

Berdasarkan pengamatan Mufida terkait dengan vaksinasi yang dijalankan pemerintah terhadap WNI di Hong Kong, KJRI hanya menjangkau 266 orang. Berdasarkan hal tersebut, pemerintah diminta bisa melaksanakan vaksinasi lebih dari 70% jumlah WNI PMI di Hong Kong.

Baca Juga :   BKSAP: Selain Hadiri 5WCSP, Ini Agenda Puan Maharani di Austria

“Varian Omicron kan masih terus diteliti jadi yang semaksimal bisa kita lakukan, kita lakukan sejak awal,” ujar Mufida lagi.

Mufida juga mendukung langkah antisipasi yang dilakukan pemerintah, terutama mengenai kebijakan yang mengatur momen libur Natal dan Tahun Baru. Karena itu, implementasinya di lapangan harus ketat dan mampu meminimalisir kebocoran seperti saat dulu outbreak Delta di India sehingga menjalar ke Indonesia.

“Kita harus mempertahankan situasi pengendalian Covid-19 dengan implementasi dan pengawasan aturan yang tegas ini,” kata Mufida.

Berdasarkan keterangan Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO, virus Covid-19 dengan varian Omicron sudah terdeteksi di Afrika Selatan, Inggris, Israel, Belgia, Belanda, dan Hong Kong.

 

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics