
Laba Konsolidasian Kuartal III-2021 Tugu Insurance Mencapai Rp229 Miliar

Tugu Insurance
PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) mencatatkan laba konsolidasian tahun berjalan sebesar Rp229 miliar per akhir September 2021.
Performa tersebut dikontribusikan dari perolehan pendapatan underwriting sebesar Rp1,5 triliun pada kuartal III tahun 2021. Pendapatan tersebut naik sebesar 7,5% dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya sebesar Rp1,4 triliun. Serta hasil investasi yang membukukan Rp233 miliar. Hasil investasi tersebut naik sebesar 17,8% dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya sebesar Rp198 miliar.
Produksi premi di kuartal III-2021 pada induk perusahaan dikontribusikan dari Class of Business (COB) asuransi kebakaran sebesar Rp955 miliar, naik 61% dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp 593 miliar. Selain itu juga dari asuransi kendaraan bermotor sebesar Rp 233 miliar atau naik 62% dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp144 Miliar.
Presiden Direktur Tugu Insurance Indra Baruna mengatakan bahwa Tugu Insurance terus melakukan berbagai upaya untuk bertumbuh dengan memanfaatkan momentum pemulihan perekonomian dengan memberikan nilai tambahan bagi pelanggan melalui customer journey kepada tertanggung yang lebih baik.
Halaman BerikutnyaLeave a reply
