Smartfren Optimalkan Berbagai Saluran untuk Layani Pelanggan di Masa PPKM Darurat

0
396

Smartfren membuka layanan pelanggan online melalui aplikasi MySmartfren, web dan aplikasi pesan instan WhatsApp. Layanan tersebut sebagai komitmen kepada pelanggan di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Smartfren menyatakan degan layanan baru ini, setiap kebutuhan layanan pelanggan dan produk terbaik Smartfren kini bisa didapatkan tanpa keluar rumah. Division Head of Gallery & Customer Care Smartfren Ochie Camassosa mengatakan pihaknya yakin bahwa pilihan untuk tetap berada di rumah adalah salah satu solusi terbaik untuk memenangkan perjuangan melawan Covid-19. Karena itu, Smartfren menghadirkan layanan pelanggan secara online supaya semakin dekat, memberikan kenyamanan sekaligus mendukung suksesnya PPKM Darurat.

Smartfren sebagai salah satu sektor esensial, juga tetap membuka layanan di beberapa Galeri Smartfren sepanjang masa PPKM Darurat. Adapun jam buka Galeri Smartfren dapat dilihat melalui website Smartfren maupun aplikasi MySmartfren. Layanan di Galeri Smartfren diberikan sesuai dengan aturan yang diterapkan oleh pemerintah, dengan protokol kesehatan ketat serta 50% dari jumlah pegawai. Ke depannya, pelanggan yang datang ke Galeri Smartfren dapat terlebih dahulu mengantri secara virtual melalui aplikasi MySmartfren, sehingga tidak perlu menunggu lama dan tidak terjadi antrian. Saat berada di Galeri Smartfren, pelanggan juga bisa mengakses layanan pelanggan secara virtual melalui video call dengan customer service representative yang sedang bekerja dari rumah.

Baca Juga :   FiberStar: Jaga Kredibilitas di Mata Konsumen, Good Governance Harus Dinomorsatukan

Selain itu Smartfren bekerja sama dengan Grab untuk membuka layanan penjualan di GrabMart. Kerja sama ini bertujuan supaya masyarakat semakin bisa memenuhi kebutuhan produk layanan internet tanpa keluar rumah. Produk terbaik Smartfren dapat dibeli melalu GrabMart mulai dari Kartu Perdana Unlimited, Gokil Max, Kuota Nonstop, eSIM hingga bundling MiFi.

“Layanan pelanggan online ditambah dengan layanan penjualan online di GrabMart membuat pelanggan tidak perlu keluar rumah karena semua bisa dijangkau dalam genggaman tangan,” kata Ochie Camassosa.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics