
Melantai di Bursa, Sunter Lakeside Hotel Tbk Jadi Perusahaan Tercatat ke-10 Tahun Ini

Sapto Utomo Hidajat, Direktur Utama PT Sunter Lakeside Hotel Tbk/iconomics
PT Sunter Lakeside Hotel Tbk resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia, Senin (29/3). Emiten dengan kode saham SNLK ini menjadi perusahaan ke-10 yang melakukan initial public offering (IPO) pada tahun ini. Sekaligus, menjadi perusahaan tercatat ke-723 di Bursa Efek Indonesia.
“Kami melakukan IPO di tahun ini untuk memperkuat struktur permodalan Perseroan dan tata kelola perusahaan atau Good Corporate Governance, serta membuka akses terhadap sumber pendanaan di pasar modal,” ujar Sapto Utomo Hidajat, Direktur Utama PT Sunter Lakeside Hotel Tbk (SNLK), saat seremoni pencatatan saham perdana, Senin (29/3).
SNLK menawarakan 150 juta lembar saham kepada publik dengan harga penawaran sebesar Rp150 per saham. Dus, nilai emisi dari IPO ini mencapai Rp22,5 miliar.
Dana yang diperoleh dari hasil IPO ini, setelah dikurangi dengan biaya-biaya emisi, seluruhnya akan digunakan dalam rangka pengembangan hotel yang dilakukan secara bertahap sesuai strategi bisnis Perseroan.
“Strategi bisnis untuk pengembangan hotel dilakukan melalui perbaikan serta pengembangan fasilitas utama dan fasilitas penunjang hotel dan juga melalui program renovasi long stay room yang akan dilaksanakan sejak tahun 2021,” tulis manjamen dalam dokumen prospektus.
Pada hari pertama perdagangan hari ini, saham SNLK melesat ke level Rp202 per saham atau naik 34,7%.
Leave a reply
