Menjawab Customer Journey, Samsung dan Erajaya Hadirkan Gerai SMS

0
1135

Samsung Electronics Indonesia telah meluncurkan secara resmi gerai berkonsep multi-experience pertama di Indonesia. Gerai tersebut untuk memberikan pengalaman kepada konsumen menjelajahi dan mencoba langsung ekosistem inovasi Samsung secara menyeluruh.

Gerai dengan konsep tersebut berlokasi di Senayan Park Mall, Jakarta Selatan dengan total area seluas 783 meter persegi. Gerai Samsung Multi-experience Store (SMS) membangun atmosfer baru bagi konsumen dalam mengeksplorasi dan berbelanja produk teknologi.

“Di Samsung Multi-Experience Store, konsumen setia kami dapat memiliki pengalaman adopsi teknologi yang lebih nyaman dan canggih. Kami hadirkan multi-experience ekosistem inovasi lintas produk supaya konsumen dapat membawa pulang pengalaman connected living ke huniannya masing-masing, mendukung hidup mereka agar lebih mudah dan seamless, membuat new normal yang dijalani menjadi ‘better normal’,” kata President, Samsung Electronics Indonesia Yoonsoo Kim dalam siaran pers tertulis.

Vice President Director, Erajaya Group Joy Wahjudi mengatakan kemitraan Erajaya bersama Samsung Electronics Indonesia untuk menghadirkan Samsung Multi-Experience Store mendobrak batasan norma gerai gadget konvensional untuk mengakomodir kebutuhan dan tuntutan masyarakat Indonesia yang semakin cerdas dalam membawa teknologi ke dalam kehidupan mereka.

Baca Juga :   Sharp Pasarkan 2 Smartphone Barunya

Ia mengatakan multi-experience store ini tidak hanya menyediakan perangkat tunggal saja, tetapi menghadirkan ekosistem multi-perangkat yang kaya dan saling terhubung untuk memenuhi kebutuhan konsumen dengan variasi gaya hidup dan preferensi personal yang berbeda-beda. Ia yakin pengalaman berbelanja gadget yang revolusioner ini akan membawa dampak positif dalam customer journey pelanggan.

Dapatkan berita dan analisis seputar ekonomi, bisnis dan lainnya hanya di theiconomics.com.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru, berita, dan event The Iconomics di akun sosial media kami:
Instagram: the.iconomics
TikTok: @theiconomics
YouTube: @theiconomics
X: theiconomic
LinkedIn: The Iconomics

Leave a reply

Iconomics