
PT Chitose Internasional Tbk Alokasikan 27,7% Laba Bersih untuk Dividen

Ilustrasi/web perusahaan
Perusahaan mebel, PT Chitose Internasional Tbk mengalokasikan Rp 2 miliar laba bersih tahun buku 2019 sebagai dividen. Jumlah tersebut setara dengan 27,7% dari total laba bersih yang diperoleh tahun lalu yaitu Rp 7,22 miliar.
Pembagian dividen tunai ini sudah disetujui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Selasa (21/4) kemarin. Setiap pemegang satu lembar saham Chitose akan mendapatkan dividen sebesar Rp 2.
“Dividen tersebut akan dibagikan kepada pemegang saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan pada tanggal 4 Mei 2020 pukul 16.00 WIB,” tulis manajemen Chitose dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) Rabu (22/4).
Selanjutnya dividen, setelah dipotong pajak, akan didistribusikan kepada para pemegang saham pada 20 Mei 2020.
Selain untuk dividen, sebanyak Rp 1 miliar dari laba bersih digunakan untuk cadangan wajib. Kemudian, sisanya Rp 4,22 miliar dibukukan sebagai laba ditahan/retained earning untuk mendukung pengembangan Perseroan tahun 2020.
Bagi para investor saham, berikut adalah jadwal lengkap pembagia dividen Chitose:
- Cum Dividen Pasar Reguler dan Negosiasi : 29 April 2020
- Ex Dividen Pasar Reguler dan Negosiasi : 30 April 2020
- Cum Dividen Pasar Tunai: 4 Mei 2020
- Ex Dividen Pasar Tunai: 5 Mei 2020
- Recording Date: 4 Mei 2020
- Pembayaran dividen: 20 Mei 2020
Pada penutupan perdagangan Rabu (22/4), harga saham Chitose dengan kode saham CINT berada di level Rp 270 per saham. Harganya tak bergerak pada hari ini.
Leave a reply
